TRIBUNSHOPPING.COM - Jika ditanya seberapa penting mousepad untuk kebutuhan gaming, jawabannya sangat penting.
Bukan hanya sekadar bantalan untuk alas mouse, namun mousepad memiliki peran penting untuk menggerakkan tetikus agar tetap mulus.
Cari mousepad gaming yang tidak mudah bergeser? Intip salah satu produknya di sini.
Selain itu, mousepad juga akan membantumu untuk meningkatkan akurasi di setiap permainan.
Dengan begitu, kamu pun akan semakin betah main game berlama-lama.
Nah, bila kamu ingin membeli mouse gaming, ada beberapa tips yang perlu diperhatikan agar nyaman saat digunakan untuk main game.
Kira-kira apa saja tipsnnya? Cari jawabannya di sini.
Baca juga: 5 Rekomendasi Mouse Pad Berkualitas Tahun 2022, Cocok untuk Bekerja dan Gaming
1. Pilih Alas Dasar dari Bahan yang Terbaik

Hal pertama yang harus kamu perhatikan adalah bahan atau material yang digunakan untuk alas dasarnya.
Ketika kamu mencari mousepad gaming terbaik, pilihlah alas atau permukaan bawah yang berbahan dasar karet.
Alas dasar yang berbahan karet akan menopang mousepad dengan kuat dan bisa membuatnya tidak mudah bergeser.
Bahan karet akan membuat mousepad lebih kesat dan tidak licin saat digunakan.
Selain itu, alas yang berbahan karet juga tidak akan merusak meja atau permukaan tempat kamu meletakkan mousepad.
Walau kamu menggunakan meja berbahan kayu, keramik, atau kaca, alas bermaterial karet tidak akan merusak permukaan lainnya.
2. Pilih Jenis Permukaan Sesuai Kebutuhan

Selain memilih material alas bawahnya, kamu juga perlu memerhatikan jenis permukaan mousepad sesuai kebutuhan.
Umumnya, mousepad gaming memiliki dua jenis permukaan yaitu soft dan hard surface.
Kedua jenis permukaan ini bisa kamu pilih dan sesuaiakan dengan genre game yang biasa kamu mainkan.
Bila kamu sering main game yang memerlukan speed atau kecepatan, maka pilihlah permukaan berbahan soft surface.
Bahan soft surface memiliki permukaan yang licin, jadi mouse bisa digerakkan lebih cepat.
Selain itu, bahan soft surface juga biasanya mbersifat lentur dan mudah untuk digulung.
Dengan begitu, kamu bisa membawanya ke mana pun dan kapan saja.
Baca juga: RAZER Viper 8Khz, Mouse Gaming Desain Ambidextrous dengan HyperPolling Technology
Nah, untuk kamu yang sering main game dengan akurasi tinggi dan kontrol penuh seperti genre FPS, pilihlah bahan hard surface.
Sesuai namanya, hard surface bersifat keras dan biasanya terbuat dari bahan kaca atau plastik.
Bahan hard surface memiliki lapisan permukaan yang bertekstur.
Nah, karena sifatnya keras, jadi akan terasa lebih kaku dan cocok untuk game genre FPS.
3. Pilih Ukuran dan Ketebalan yang Nyaman

Bukan hanya memilih material atau bahan yang digunakan untuk alas dan permukaannya saja.
Namun, kamu juga perlu memerhatikan ukuran dan ketebalan yang dimiliki sebuah mousepad gaming.
Tentunya kamu memiliki ukuran mousepad gaming sesuai dengan kebutuhanmu.
Jika kamu sering bermain game di atas meja yang cukup luas dan lega, pilihlah mousepad yang besar.
Dengan menggunakan mousepad besar, pergelangan tanganmu akan terasa nyaman dan kamu bisa mendapatkan cukup ruang untuk menavigasi mouse.
Selain ukuran, kamu juga perlu memilih mousepad dengan ketebalan yang pas, tidak terlalu tipis dan tebal.
Mousepad yang terlalu tebal atau ketipisan, bisa membuat penggunaan terasa kurang nyaman.
Jika ketebalan mousepad tidak sesuai, maka akan berpengaruh pada kendalu kursor.
Tanganmu juga akan terasa kesulitan saat menggeserkan kursor.
Sehingga, kendalinya akan bergulir tergelincir dan menyulitkan aktivitas bermain game.
4. Pilih Desain Sesuai Kebutuhan

Selain bahan pembuatan, ukuran dan ketebalan, faktor desain juga merupakan langkah yang perlu dipertimbangkan.
Kamu bisa memilih desain mousepad sesuai dengan kebutuhanmu.
Misalnya dari segi bentuk, kamu bisa memilih desain persegi panjang, kotak, oval, atau ragam bentuk lainnya.
Tentunya, bentuk mousepad yang dipilih juga disesuaikan dengan preferensi masing-masing.
Bukan hanya bentuk, warna juga bisa kamu pilih sesuai keinginan.
Sebaiknya pilihlah yang cocok dan sesuai dengan mouse gaming milikmu, agar makin menarik.
Atau jika kamu tidak ingin repot membersihkan mousepad, pilihlah warna yang gelap.
Selain itu, pilih juga mousepad dengan ujung yang tidak membentuk sudut dan bisa digulung.
Dengan desain yang seperti ini, kamu akan mudah membawanya dan memasukkannya ke dalam tas.
Di samping itu, perhatikan juga jahitan di area pinggir mousepad.
Bila jahitan tidak rapi, kemungkinan mousepad sobek dan kusut bisa saja terjadi.
Baca juga: 5 Mouse Gaming Tipe Ambidextrous yang Cocok untuk Gamer Bertangan Kiri
5. Pilih Fitur Tambahan

Bukan hanya mouse gaming saja yang dibekali fitur menarik.
Namun, mousepad gaming juga dilengkapi dengan beberapa fitur yang tidak kalah menarik.
Misalnya, pencahayaan RGB yang akan memberikan pengalaman bermain game lebih imersih.
Nah, biasanya mousepad yang dilengkapi fitur LED RGB, memiliki banyak mode pencahyaan.
Kamu bisa mengatur dan memilih mode pencahayaan RGB pada mousepad gaming sesuai dengan preferensi.
Selain fitur LED RGB, ada juga mousepad gaming yang dibekali dengan rating anti air.
Mousepad tahan air dirancang untuk memudahkan pembersihan, jika minuman tumpah secara tidak sengaja.
(*)
(ATIKA / TRIBUNSHOPPING.COM)
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!