zoom-inlihat foto
Cari Laptop dengan RAM 8 GB? Ini 5 Rekomendasinya
Unsplash / Christin Hume
Ilustrasi orang sedang main laptop dengan RAM 8 GB 

TRIBUNSHOPPING.COM - Semakin tinggi kapasitas RAM yang dibawa sebuah laptop, tentunya dapat menangani aktivitas menjadi lebih baik.

Sekarang pun sudah banyak tersedia laptop dengan RAM 8 GB yang mempunyai harga terjangkau di Indonesia.

Temukan laptop dengan RAM 8 GB di sini.

Dengan laptop RAM 8 GB akan membuatmu lebih lega saat ingin mendownload sesuatu aplikasi atau memainkan beberapa aplikasi secara bersamaan tanpa takut lag.

Bagi kamu yang tertarik untuk membeli laptop dengan RAM 8 GB, ini 5 rekomendasinya:

Baca juga: 5 Laptop dengan Prosesor Intel Core i9, Kerja Jadi Cepat Tanpa Lag

1. Infinix INBook X1

Infinix INBook X1
Infinix INBook X1 (tokopedia.com)

Secara bijak, Infinix membenamkan RAM 8 GB untuk menopang kinerja multitasking yang dijalankan pada Infinix INBook X1.

Sementara itu, layarnya mempunyai lebar 14 inci dengan resolusi Full HD (1920 x 1080 piksel), tingkat kecerahan hingga 300 nits, dan Color Gamut 100% sRGB.

Dengan penggunaan teknologi IPS, kamu bakal masih dapat melihat konten pada layar hingga sudut kemiringan 178 derajat.

Windows 10 yang dibenamkan pada perangkat ini diklaim Infinix dapat ditingkatkan menjadi Windows 11.

2 dari 4 halaman

Keyboard pada laptop ini memiliki lampu yang dapat memudahkan kamu untuk mengetik dalam berbagai kondisi, terutama malam hari atau ruang gelap.

Tak ketinggalan webcam berkualitas HD (720p) yang hadir pada perangkat ini dapat dimanfaatkan untuk bekerja atau belajar dari rumah.

Infinix INBook X1 dijual dengan harga Rp 5.970.000.

Infinix INBook X1
Infinix INBook X1

2. RedmiBook 15

Desain Xiaomi RedmiBook 15
Desain xiaomi RedmiBook 15 (mi.co.id)

Perangkat yang satu ini mengandalkan kombinasi Intel Core i3-1115G4 Gen 11, GPU Intel UHD Graphics, dan RAM 8 GB agar dapat mampu menjalankan software dengan baik.

Layar yang dibawa oleh laptop ini mempunyai lebar 15,6 inci dengan resolusi Full HD (1920 x 1080 piksel), color gamut NTSC 45%, dan tingkat kecerahan hingga 200 nits.

Dengan baterai 46 Wh, xiaomi mengklaim bahwa RedmiBook 15 mampu bertahan lebih dari 10 jam untuk menunjang pekerjaan sehari-hari.

Sementara itu, daya baterai RedmiBook 15 dapat diisi dari kondisi 0% ke 50% dalam waktu 33 menit saja.

Perangkat ini pun sudah dibekali dengan sistem operasi Windows 10 Home Original yang dapat ditingkatkan menjadi Windows 11.

Hadir dengan dua varian, RedmiBook 15 dijual di Tanah Air dengan harga Rp 6.425.000 untuk varian penyimpanan internal SSD 256 GB dan Rp 7.999.000 untuk SSD 512 GB.

RedmiBook 15
RedmiBook 15
3 dari 4 halaman

3. HP 14s-cf2517TU

HP 14s-cf2517TU
HP 14s-cf2517TU (tokopedia.com)

HP 14s-cf2517TU yang hadir di Indonesia telah dibekali dengan prosesor Intel Core i3-10110U dan RAM DDR4 berkapasitas 8 GB yang dapat menjalankan software dengan lancar.

PCIe NVMe SSD 256 GB yang hadir pada laptop ini dipercaya untuk menyimpan banyak software maupun file sekaligus.

Sementara urusan grafisnya dipercayakan pada GPU Intel UHD Graphics.

Adapun layarnya mempunyai lebar 14 inci dengan dukungan resolusi HD (1366 x 768 piksel), anti-glare, kecerahan hingga 220 nits, dan NTSC 45%.

Produk ini sudah dibekali dengan keyboard backlit yang bercahaya sehingga dapat digunakan untuk pekerjaan di berbagai kondisi.

Sistem operasi Windows 10 yang dapat ditingkatkan menjadi Windows 11 dan Microsoft Office Home & Student 2019 Original telah tersedia di dalamnya.

Harga yang ditawarkan pun bisa dibilang cukup terjangkau mencapai Rp 6.499.000.

Baca juga: 5 Laptop Touchscreen Murah untuk Kerja yang Lebih Fleksibel

4. Lenovo IdeaPad D330

Lenovo IdeaPad D330
Lenovo IdeaPad D330 (tokopedia.com)

Lenovo D330 merupakan laptop 2-in-1 yang dapat menjadi empat mode sekaligus meliputi laptop, tablet, tent, dan display sehingga dapat digunakan sesuai dari kebutuhan kamu.

4 dari 4 halaman

Pada saat menjadi tablet, perangkat ini dapat dipisahkan dari bagian keyboard.

Dengan harga yang terjangkau Rp 4.599.000, Lenovo D330 menggunakan kombinasi prosesor Intel Celeron N4020, GPU Intel Graphics, RAM DDR4L 8 GB, dan penyimpanan internal eMMC 128 GB.

Adapun layarnya memiliki lebar 10,1 inci dengan resolusi Full HD (1920 x 1200 piksel) dan teknologi IPS.

Layar dari laptop ini sendiri dapat disentuh dengan jari sehingga memudahkan navigasi pada sistem maupun aplikasi.

Berdasarkan benchmark menggunakan MobileMark 2014, Lenovo D330 mampu bertahan hingga 13 jam.

Laptop yang satu ini pun telah dibekali dengan sistem operasi Windows 10 Pro.

Lenovo IdeaPad D330
Lenovo IdeaPad D330

5. acer Aspire 3 Slim A314

acer Aspire 3 Slim A314-22
acer Aspire 3 Slim A314 (acer.com)

Dengan bodi yang ramping, Acer Aspire 3 Slim A314 telah membawa spesifikasi hardware yang cukup menarik mulai dari penggunaan prosesor AMD Ryzen 3 3250, GPU AMD Radeon Graphics, dan RAM DDR4 8 GB.

Sementara penyimpanan internalnya dipercayakan pada PCIe NVME M.2 256 GB.

Untuk layarnya mempunyai lebar 14 inci dengan dukungan resolusi HD (1366 x 768 piksel), Acer ComfyView, dan teknologi LED-Backlit TFT LCD.

Laptop ini pun sudah dibekali dengan sistem operasi Windows 11 dan Office Home and Student 2021 Original.

acer Aspire 3 Slim A314 dibanderol di Indonesia dengan harga resmi mencapai Rp 4.749.000.

acer Aspire 3 Slim A314
acer Aspire 3 Slim A314
Merk Kelebihan Harga
Infinix INBook X1 Mempunyai webcam berkualitas HD (720p)  Rp 5.970.000
xiaomi RedmiBook 15 Mampu bertahan lebih dari 10 jam untuk menunjang pekerjaan sehari-hari Rp 6.425.000
HP 14s-cf2517TU Sistem operasi Windows 10 yang dapat ditingkatkan menjadi Windows 11 Rp 6.499.000
Lenovo IdeaPad D330 Memiliki empat mode sekaligus meliputi laptop, tablet, tent, dan display  Rp 4.599.000
acer Aspire 3 Slim A314 Sudah dibekali dengan sistem operasi Windows 11 dan Office Home and Student 2021 Original Rp 4.749.000

(RENI DWI/TRIBUNSHOPPING.COM)

Selanjutnya

Artikel Populer

Review ADVAN Soulmate X, Laptop Stylish dengan Performa Andal untuk Pelajar

Review ADVAN Soulmate X, Laptop Stylish dengan Performa Andal untuk Pelajar

ADVAN Soulmate X, laptop entry-level stylish dengan performa andal untuk tugas sekolah, kelas online, hingga hiburan ringan.

5 Penyebab dan Cara Mengatasi Mouse Wireless yang Tidak Berfungsi, Mudah Dilakukan

5 Penyebab dan Cara Mengatasi Mouse Wireless yang Tidak Berfungsi, Mudah Dilakukan

Dengan mengetahui penyebabnya, langkah perbaikan bisa dilakukan lebih cepat tanpa harus langsung membeli mouse baru.

5 Tips Mengatasi Mouse Double Click Sendiri Sebelum Dibawa ke Tukang Servis

5 Tips Mengatasi Mouse Double Click Sendiri Sebelum Dibawa ke Tukang Servis

Masalah seperti ini bisa saja terjadi pada banyak mouse, baik dengan konektivitas kabel maupun wireless.

Sandisk Perkenalkan SSD 256 TB di FMS 2025, Andalkan Teknologi UltraQLC untuk Performa AI

Sandisk Perkenalkan SSD 256 TB di FMS 2025, Andalkan Teknologi UltraQLC untuk Performa AI

SSD Sandisk terbaru ini menyasar pasar enterprise atau perusahaan yang membutuhkan solusi penyimpanan besar namun tetap hemat biaya. 

5 Rekomendasi Mouse Wireless Murah di Bawah Rp 100 Ribu, Gak Nguras Dompet!

5 Rekomendasi Mouse Wireless Murah di Bawah Rp 100 Ribu, Gak Nguras Dompet!

Ada banyak pilihan mouse wireless murah dengan harga di bawah Rp 100 ribu yang tetap bisa diandalkan untuk kebutuhan sehari-hari, berikut di antaranya

5 Tips Mengatasi Mouse Tidak Bisa Scroll dengan Mudah, Bisa Kabel maupun Wireless

5 Tips Mengatasi Mouse Tidak Bisa Scroll dengan Mudah, Bisa Kabel maupun Wireless

Jika dibiarkan, masalah ini bisa mengganggu aktivitas kerja maupun hiburan, karena fungsi scroll pada mouse tergolong penting

5 Tips Menjaga Penyimpanan Laptop agar Tidak Cepat Penuh, Mudah dan Ampuh Dilakukan

5 Tips Menjaga Penyimpanan Laptop agar Tidak Cepat Penuh, Mudah dan Ampuh Dilakukan

Ruang penyimpanan laptop yang terbatas berisiko bikin aktivitas kerja terganggu, berikut cara untuk menjaganya agar tetap lega.

POLYTRON Resmi Rilis Luxia Series di Tanah Air, Laptop Perdana untuk Pelajar hingga Pekerja

POLYTRON Resmi Rilis Luxia Series di Tanah Air, Laptop Perdana untuk Pelajar hingga Pekerja

POLYTRON, brand elektronik kenamaan Tanah Air ini hadir lewat rangkaian laptop Luxia Series yang diperkenalkan pada Selasa (5/8/2025) kemarin.