zoom-inlihat foto
5 Pilihan Menu Takjil Sehat dan Lezat untuk Berbuka Puasa di Bulan Ramadhan Tahun 1443 H
tribunnews.com
Puding buah bisa menjadi pilihan takjil sehat berbuka puasa 

TRIBUNSHOPPING.COM - Puasa Ramadhan tahun 1443 H hanya tinggal menghitung hari.

Bulan suci ini menjadi bulan yang banyak ditunggu oleh masyarakat Muslim di seluruh dunia.

Beli suplemen untuk menjaga daya tahan tubuh di bulan Ramadhan tahun 1443 H di sini

Berbicara soal bulan Ramadhan, salah satu hal yang identik dengan puasa di Indonesia adalah menu takjil buka puasa.

Takjil identik dengan makanan kecil pembuka dengan cita rasa manis, atau gorengan yang berminyak.

Namun tentunya, jika setiap hari seseorang mengonsumsi takjil yang seperti itu akan memberikan risiko kesehatan untuk ke depannya.

Nah, kali ini Tribunshopping telah merangkum 5 pilihan menu takjil yang sehat dan lezat dan bisa menjadi pilihanmu.

1. Tiga Butir Buah Kurma 

Ilustrasi kurma
Ilustrasi kurma (kompas.com)

Salah satu makanan yang terkenal baik dan sunnah untuk menjadi takjil berbuka puasa adalah buah kurma.

Kurma ternyata memang mengandung banyak energi dan serat, sehingga mampu mencegah kamu dari makan berlebih.

2 dari 4 halaman

Namun,  sebaiknya jangan terlalu banyak makan kurma saat berbuka puasa, karena kandungan gulanya juga cukup tinggi.

Tiga butir kurma saat berbuka puasa sudah dianggap cukup untuk mendapatkan manfaatnya.

Kurma Sukari Grade A
Kurma Sukari Grade A

2. Sop Buah

Buah kiwi cocok untuk isian sop buah
Buah kiwi cocok untuk isian sop buah (tribunnews.com)

Menu takjil yang mengandung buah-buahan juga baik untuk kamu konsumsi saat berbuka puasa.

Buah mengandung cukup gula untuk mengganti energi kamu yang hilang seharian, dan juga mengandung serat yang baik untuk membuat kamu kenyang lebih lama.

Namun, kamu juga perlu waspada dalam menambahkan gula atau susu kental manis dalam sajian buah kamu.

Jangan terlalu berlebihan atau sebaiknya jangan ditambahkan gula dan susu kental manis.

Kamu bisa mengganti gula biasa yang ada di rumah dengan Tropicana Slim yang bisa kamu dapatkan dengan harga terbaik di sini

3. Kolak Pisang Tanpa Santan

pisang dapat menjadi menu takjil di bulan puasa
pisang dapat menjadi menu takjil di bulan puasa (tribunnews.com)

Kolak pisang biasa menjadi menu takjil lezat idola banyak orang.

3 dari 4 halaman

namun, untuk membuat kolak pisang menjadi sehat, gantilah  santan dalam kolak pisang dengan susu rendah lemak.

Selain itu, sebaiknya juga kurangi penambahan gula dalam sajian kolak kamu.

Jadi, kamu bisa tetap menikmati hidangan takjil yang lezat, namun juga sehat.

Tak perlu keluar rumah, beli pisang kualitas super dengan harga terbaik di sini

4. Puding Buah

Puding
Puding (tribunnews.com)

Tentu kamu tahu bahaya terlalu banyak mengonsumsi gorengan untuk berbuka puasa.

Sakah satunya adalah meningkatkan risiko hipertensi.

Sebagai ganti dari gorengan berminyak sebagai takjil yang kurang sehat, kamu bisa menggantinya dengan puding buah.

Namun, tetap pastikan gula yang kamu pakai untuk membuat puding tidak terlalu banyak.

Baca juga: 5 Cara Mudah Menjaga Tubuh agar Tetap Berenergi saat Puasa Ramadhan 1443 H

5. Bubur Kacang Hijau

Kacang hijau bisa diolah menjadi bubur yang lezat
Kacang hijau bisa diolah menjadi bubur yang lezat (tribunnews.com)
4 dari 4 halaman

Bubur kacang hijau juga termasuk pilihan takjil yang menyehatkan karena mengandung berbagai jenis mineral yang penting untuk tubuh, seperti folat, zinc, potasium, mangan, dan magnesium.

Kacang hijau juga berperan dalam menghambat proses oksidasi kolesterol jahat pada tubuh.

Bukan hanya itu, kacang hijau juga menjadi salah satu sumber protein yang juga berfungsi sebagai antioksidan, anti-inflamasi, anti-tumor, dan juga mampu mengakomodasi proses metabolisme lemak tubuh dengan baik.

jadi, kamu bisa membua bubur kacang hijau sebagai pilihan menu takjil di bulan Ramadhan tahun 1443 H ini.(*)

Kacang Hijau Organik
Kacang Hijau Organik

(RIRIN/TRIBUNSHOPPING.COM)

Selanjutnya

Artikel Populer

Review Lengkap Cosmos Food Chopper FP 32 KUBA: Harga Terbaru, Kelebihan hingga Kekurangan

Review Lengkap Cosmos Food Chopper FP 32 KUBA: Harga Terbaru, Kelebihan hingga Kekurangan

Berikut review Food Processor FP 32 KUBA, food chopper Rp 300 ribuan Cosmos, dilengkapi deskripsi, spesifikasi, kelebihan, hingga kekurangan.

Tips Ampuh Bersihkan Coretan Spidol hingga Krayon di Tembok Tanpa Cat Ulang

Tips Ampuh Bersihkan Coretan Spidol hingga Krayon di Tembok Tanpa Cat Ulang

Berikut cara mudah untuk menghilangkan coretan spidol hingga krayon dari tembok/dinding rumah tanpa harus dicat ulang.

Daftar Harga Timbangan Badan Digital di Bawah Rp 100 Ribu, Murah tapi Fiturnya Canggih

Daftar Harga Timbangan Badan Digital di Bawah Rp 100 Ribu, Murah tapi Fiturnya Canggih

Berikut daftar timbangan badan digital yang harganya di bawah Rp 100 ribu, tak hanya ukur berat badan tapi bisa untuk ukur massa otot, air tubuh, dll.

5 Rekomendasi Obat Herbal Alami untuk Membantu Meluruhkan Batu Ginjal

5 Rekomendasi Obat Herbal Alami untuk Membantu Meluruhkan Batu Ginjal

Dibandingkan obat kimia sintetis, suplemen herbal cenderung lebih ramah bagi ginjal dan hati karena tidak menimbulkan efek samping berat.

5 Rekomendasi Toko Elektronik Terlengkap dan Termurah di Kota Jogjakarta

5 Rekomendasi Toko Elektronik Terlengkap dan Termurah di Kota Jogjakarta

Punya rating bagus dan jual barang yang lengkap dengan harga terjangkau, berikut 5 toko elektronik recommended di Kota Jogjakarta DIY.