TRIBUNSHOPPING.COM - Setelah hadir dengan prosesor AMD Ryzen pada tahun 2020 lalu, HUAWEI resmi merilis MateBook D15 dalam versi terbaru di tahun 2021 kemarin.
Meski merupakan produk tahun 2021, tetapi laptop ini masih mampu menghasilkan performa yang baik untuk mendukung beragam aktivitas di tahun 2022.
Dapatkan HUAWEI MateBook D15 dengan mudah di sini.
Hal itu karena laptop generasi penerus D14 yang sudah mendukung prosesor Intel Core Gen 10.
Di sampig itu, HUAWEI MateBook D15 hadir dengan tampilan desain yang elegan dan proporsional.
Lalu bagaimana tampilan, spesifikasi hingga performa yang diusung oleh HUAWEI MateBook D15?
Berikut ini merupakan ulasan mengenai laptop HUAWEI MateBook D15:
Baca juga: Review HUAWEI Matepad 11, Tablet Harmony OS2 dengan Chipset Snapdragon 865
1. Desain HUAWEI MateBook D15
Bila dilihat dari tampilannya, HUAWEI MateBook D15 memiliki desain premium dengan bodi ultra slim.
Laptop ini dibalut dengan cover polosan berwarna abu-abu yang diberi nama Mystic Silver,
Sementara, material yang digunakan adalah alumunium alloy yang kuat dan ringan, sehingga mudah dibawa ke mana pun.
HUAWEI MateBook D15 sendiri memiliki lebar 229.9 mm dan panjang 357.8 mm dengan ketebalan 16.9 mm.
Sedangkan untuk bobotnya, laptop ini memiliki berat sekitar 1.53 kg, sehingga ringan saat dibawa.
Kemudian untuk area dalamnya, laptop ini juga menggunakan tema warna yang sama dengan bagian covernya.
Baca juga: Review LEGION Y7000, Laptop Gaming Murah dengan Spesifikasi Keren
2. Layar HUAWEI MateBook D15
Beralih ke layarnya HUAWEI MateBook D15 menggunakan panel IPS dengan sudut pandang luas 178 derajat.
Layar 15.6 inci tersebut memiliki resolusi 1920 x 1080 piksel dalam aspek rasio 16:9.
Selain itu, layar HUAWEI MateBook D15 mempunyai tingkat kecerahan 250 nits dan kotras rasio 800:1.
Meski memiliki layar cukup besar, HUAWEI MateBook D15 tetap terasa ringkas dan nyaman untuk kerja mobile.
Bagian bezel-nya sendiri tergolong tipis dengan screen-to-body ratio 87%.
Di samping itu, layar laptop ini juga dapat menampilkan akurasi warna secara vivid dengan detail yang baik dan nyaman dipandang.
Sehingga, aktivitas menonton video streaming seperti Netflix dan YouTube pun akan terasa nyaman dan menarik.
Selain itu, layarnya juga sudah memiliki sertifikasi TUV Rheinland yang dapat mengurangi cahaya biru, sehingga tidak membuat mata cepat lelah.
Tertarik dengan HUAWEI MateBook D15? Intip produknya di sini.
3. Port dan Konektivitas HUAWEI MateBook D15
HUAWEI MateBook D15 memiliki layout port yang mirip dengan seri sebelumnya.
Pada bagian kanannya terdapat jack audio 3.5 mm dan dua port USB-A 2.0.
Sementara sisi kirinya, kamu akan menemukan port USB-C 3.1 yang berfungsi juga sebagai pengisian daya, USB 3.2 Gen 1 dan port HDMI 2.1.
Kemudian untuk konektivitasnya, HUAWEI MateBook D15 mendukung Bluetooth 5.1, Wi-Fi 6/Wi-Fi AC, MU-MIMO dan Gigabit Wi-Fi.
4. Keyboard dan Touchpad HUAWEI MateBook D15
Keyboard dari laptop ini memiliki layout cukup luas dengan desain chiclet dan keycaps yang clicky.
Selain itu, keyboard-nya cukup nyaman dengan travel distance yang pendek sehingga tidak perlu menekan terlalu dalam saat mengetik.
Jarak antar tombol cukup berdekatan, tetapi cukup nyaman saat digunakan untuk mengetik.
Meski berdekatan, kamu juga masih bisa mengetik dengan cepat tanpa membuat jari tangan mudah pegal.
Menariknya pada keyboard laptop ini tersematkan tombol webcam yang terletak di antara F6 dan F7.
Webcam ini memiliki mekanisme pop-up yang saat ditekan akan keluar menghadap wajah pengguna.
Kemudian untuk touchpad-nya didesain sedikit ke arah kanan, lebih lebar dari pada spacebar.
Touchpad HUAWEI MateBook D15 sendiri tidak dilengkapi dengan klik kanan dan kiri.
Selain itu, touchpad tersebut sudah mendukung Windows Precision Driver.
Berminat dengan HUAWEI MateBook D15? Dapatkan produknya dengan mudah di sini.
5. Performa HUAWEI MateBook D15
Bergeser ke bagian dalamnya, HUAWEI MateBook D15 sendiri ditenagai dengan dua pilihan prosesor Intel Core Generasi ke-10.
Prosesor tersebut terdiri dari Intel Core i3-10110U dan Intel Core i5-10210U.
Untuk varian Intel Core i3-10110U memiliki konfigurasi CPU 2-core (4 thread) dengan clock speed maksimal 4.1 GHz.
Prosesor tersebut dipadukan dengan RAM 8 GB DDR4 3200 MHz dual channel dan memori internal SSD M.2 NVme PCle sebesar 256 GB.
Sementara untuk varian Intel Core i5-10210U memiliki konfigurasi CPU 4-core (8 thread) dengan clock speed maksimal 4.2 GHz.
Prosesor tersebut dikombinasikan dengan RAM 16 GB DDR 2400 MHz dual channel dan memori penyimpanan SSD M.2 NVme PCle 512 GB.
Hadirnya konfigurasi tersebut menjadikan HUAWEI MateBook D15 terasa kencang, nyaman digunakan dan proses booting yang tanpa kendala.
Kemudian untuk desain graifknya, laptop ini menggunakan Intel UHD Graphics 620 dengan 24 EU.
Hal tersebut menjadikan HUAWEI MateBook D15 cukup mampu menjalankan aktivitas multitasking dan bermain gim tanpa halangan apapun.
Tidak lupa, laptop ini juga dilengkapi dengan sistem pendingin Shark Fin Design 2.0 untuk menjaga agar suhu perangkat tidak naik siginifikan.
Baca juga: Review Lenovo Thinkpad X1 Nano, Laptop Bisnis dengan Fitur ThinkShield untuk Melindungi Data Penting
Selain itu, sistem pendingin tersebut juga dapat membuat laptop tetap stabil tanpa menghasilkan suara berisik meski load yang dilalui cukup berat.
Sementara untuk baterainya, laptop ini dibekali dengan kapasitas 42 Whr yang bisa tahan sampai 7 jam 13 menit untuk penggunaan browsing.
Sedangkan saat digunakan untuk memutar video dengan resolusi 1080p, laptop ini dapat bertahan hingga 7 jam 9 menit.
Di samping itu, laptop ini juga hadir dengan adaptor charger USB-C 65W yang memerlukan waktu sekitar 1 jam 35 menit untuk mengisi daya dari 10% hingga penuh.
Kemudian untuk audionya, laptop ini memiliki dua speaker stereo pada bagian bawahnya yang dapat memberikan suara cukup kencang.
Namun sayangnya, speaker stereo milik HUAWEI MateBook D15 ini terasa cempreng dengan bass yang kurang powerful saat memutar musik atau menonton film aksi.
Selanjutnya untuk bagian webcam-nya, HUAWEI menempatkan modul kamera 720p @30fps yang berada di antara tombol F6 dan F7.
Kamera tersebut akan mucul dari dalam bodi saat ditekan dan ketika digunakan bisa disembunyikan lagi supaya lebih aman.
Meski terlihat cukup unik, posisi kamera tersebut malah terasa kurang karena menyorot wajah dari bawah.
Saat digunakan untuk video call pun juga terasa cukup mengganggu bila dilakukan ketika mengetik karena jari akan terlihat besar dilihat lawan bicara.
Baca juga: Review Infinix INBOOK X2, Laptop Windows 11 dengan Fitur Dual-Star Light Camera
6. Fitur Pendukung HUAWEI MateBook D15
HUAWEI MateBook D15 dibekali dengan sistem keamanan biometrik pengenalan sidik jari dengan posisi sensor menyatu dengan tombol Power.
Sensor keamanan tersebut memiliki respon yang cepat dan terintegrasi dengan Windows Hello, sehingga kamu bisa masuk ke laptop dengan mudah dan cepat.
Selain itu, HUAWEI MateBook D15 dibekali dengan fitur Eye Comfort Mode pada layarnya.
Fitur tersebut berguna untuk menyesuaikan white balance dan intensitas cahaya, sehingga tidak dapat membuat mata cepat lelah.
HUAWEI MateBook D15 juga terdapat fitur tambahan bernama Huawei Share yang menjadi kelebihan utama dari laptop ini.
Huawei Share dapat memanfaatkan chip NFC untuk memungkinkan tampilan layar smartphone muncul pada display HUAWEI MateBook D15.
Selain itu, fitur tersebut juga dapat melakukan transfer data secara seamless, jadi tinggal drag dan drop saja.
Menariknya lagi, Huawei Share tersebut juga memungkinkanmu untuk menerima maupun melakukan panggilan telepon atau video call.
Menarik bukan? Segera cek dan dapatkan HUAWEI MateBook D15 melalui online store ini.
7. Kelebihan dan Kekurangan HUAWEI MateBook D15
Kelebihan HUAWEI MateBook D15 terletak pada desainnya yang minimalis tetapi tetap memberikan kesan elegan.
Selain itu, performa Intel Core Generasi ke-10 dapat digunakan untuk multitasking dan menjalankan beberapa aplikasi dengan layar yang luas.
Kelebihan lainnya juga terletak pada fitur Huawei Share bebasis NFC, sehingga kamu bisa melakukan transfer data secara seamless.
Meski begitu, kekurangan HUAWEI MateBook D15 adalah letak webcam di bagian keyboard, sehingga menampilkan wajah dari bawah dan menjadikannya cukup besar.
Di samping itu, port yang dihadirkan kurang lengkap bahkan tidak ada card reader maupun port LAN.
8. Harga HUAWEI MateBook D15
HUAWEI MateBook D15 dijual dengan harga yang berbeda, tergantung prosesor yang dipilih.
Untuk varian Intel Core i3-10110U dijual dengan harga Rp 7.999.000 dari price normal Rp 9.499.000.
Sedangkan, untuk varian Intel Core i5-10210U dibanderol dengan harga Rp 10.999.000 dari price normal Rp 9.999.000.
Namun, harga tersebut bisa saja berubah dan berbeda tergantung pada toko dan e-commerce yang dituju.
Bila kamu tertarik dengan HUAWEI MateBook D15, bisa dapatkan produknya melalui online store ini.
(*)
(ATIKA / TRIBUNSHOPPING.COM)

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!