zoom-inlihat foto
5 Penyebab Utama Kompor Gas di Rumahmu Susah Menyala
TribunPontianak.com
Ilustrasi kompor gas yang saat ini menjadi andalan setiap keluarga untuk memasak makanan 

TRIBUNSHOPPING.COM - Salah satu permasalahan yang sering terjadi pada kompor di rumah adalah susah menyala.

Padahal, barang yang satu ini merupakan barang penting yang wajib ada di rumah karena digunakan untuk memasak makanan.

Jika kamu mengalami permasalahan ini di rumah, tentu hal pertama yang harus dilakukan adalah mengetahui penyebab hal itu terjadi.

Lalu kira-kira apa saja penyebab kompor di rumahmu susah menyala? 

Dikutip dari berbagai sumber, berikut beberapa hal yang menjadi penyebabnya.

Baca juga: 7 Tips Merawat Peralatan Dapur Berbahan Kayu di Rumah

1. Gas habis

Gas pada kompor sudah habis menjadi penyebab kompor gas tidak mau menyala yang paling umum

Meskipun terlihat sepele, namun seringkali orang-orang tak menyadarinya.

Salah satu indikasi gas pada kompor sudah ingin habis adalah timbul bau menyengat yang keluar di area sekitar kompor.

Jika kondisi ini yang terjadi maka kamu harus segera mengganti tabung gas yang baru dan jangan mendiamkannya.

2 dari 4 halaman

Untuk mengecek apakah gas habis atau tidak adalah dengan cara memutar knop kompor gas dan dengarkan ada bunyi desis gas atau tidak. 

Jika tidak terdengar suara desis maka bisa dipastikan tabung gas elpijimu sudah kehabisan gas.

2. Saluran kompor tersumbat

Setelah memasang gas, api tidak bisa menyala pada kompor gas juga kerap kali terjadi.

Hal ini dikarenakan aliran gas dari tabung elpiji menuju kompor biasanya terdapat sumbatan.

Faktor utamanya bisa karena selang kompor dan regulator mengalami kerusakan.

Untuk mengatasinya, Kamu bisa mencoba mengatur ulang pemasangan regulator selang kompor dan pastikan menutupnya rapat agar tidak terjadi kebocoran.

Gunakan karet agar pemasangan regulator pada ujung gas bisa lebih rapat dan tepat.

3. Pemantik dan knob tidak berfungsi

Baca juga: Tak Perlu Beli Baru, Ini Cara Hilangkan Karat Pada Pisau Dapur

Penyebab kompor gas tidak menyala selanjutnya adalah pemantik dan knob tidak berfungsi.

3 dari 4 halaman

Jika hal ini terjadi, kamu bisa cek kondisi pemantik api.

Nah, setelah dicek kemudian terlihat ada pemantik api yang tersumbat, kamu bisa langsung membersihkan kotorannya.

Namun, jika pemantik api tidak terlihat rusak atau tersumbat, itu berarti kamu harus menggantinya dengan yang baru.

4. Kompor lembap dan terkena air

Lawan dari air adalah api sehingga jika ada air yang tidak sengaja tumpah pada bagian tungku kompor, maka otomatis api akan mati.

Ketika dihidupkan kembali, api pun akan sulit untuk menyala karena masih ada sisa-sisa air di dalam tungku kompor.

Pastikan kompor disimpan di dalam ruangan yang kering dan memiliki sirkulasi udara yang baik.

5. Terdapat Kerak

Kompor gas yang kotor khususnya pada bagian tungku bisa menjadi penyebab utama api tidak mau menyala karena tersumbat oleh kerak yang membandel.

Oleh karena itu, Kamu harus membersihkan kompor dari kotoran dan kerak agar api bisa dinyalakan dengan lancar.(*)

4 dari 4 halaman

(RIRIN/TRIBUNSHOPPING.COM)

Selanjutnya

Artikel Populer

Review Lengkap MiTO Digital Coffee Maker KOPI100: Harga Tebaru, Kelebihan hingga Kekurangan

Review Lengkap MiTO Digital Coffee Maker KOPI100: Harga Tebaru, Kelebihan hingga Kekurangan

Raih rating sempurna di e-commerce, berikut spesifikasi MITO Digital Coffee Maker KOPI100, dilengkapi harga terbaru 2026, kelebihan hingga kekurangan.

8 Manfaat yang Didapat dari Air Purifier, Bagus untuk Penderita Asma dan Alergi

8 Manfaat yang Didapat dari Air Purifier, Bagus untuk Penderita Asma dan Alergi

Berikut ini adalah sejumlah keuntungan yang akan kamu dapatkan jika menggunakan air purifier atau penjernih udara di rumah. Penderita asma wajib punya

7 Bahan Alami yang Dapat Menghitamkan Rambut Tanpa Semir

7 Bahan Alami yang Dapat Menghitamkan Rambut Tanpa Semir

kamu dapat memanfaatkan bahan-bahan alami yang ada di sekitarmu untuk mendapatkan rambut hitam tanpa mengeluarkan biaya berlebih.

Nyaman Dipakai, Simak 7 Tips Cegah Helm Bau Keringat dan Apek

Nyaman Dipakai, Simak 7 Tips Cegah Helm Bau Keringat dan Apek

Berikut ini adalah sejumlah cara yang bisa kamu terapkan agar helm favoritmu tidak bau apek dan keringat sehingga nyaman untuk terus dipakai.

5 Rekomendasi Toko Elektronik Terlengkap dan Termurah di Kota Ambon

5 Rekomendasi Toko Elektronik Terlengkap dan Termurah di Kota Ambon

Jual produk murah dan lengkap serta punya rating bagus pada tahun 2026, berikut 5 toko elektronik rumah tangga recommended di Kota Ambon, Maluku.

Review Lengkap Hand and Body Lotion Habbatussauda: Manfaat, Kelebihan, hingga Kekurangan

Review Lengkap Hand and Body Lotion Habbatussauda: Manfaat, Kelebihan, hingga Kekurangan

Lotion ini menarik perhatian karena menggabungkan manfaat bahan alami habbatussauda yang dikenal kaya antioksidan