zoom-inlihat foto
5 Cara Bersihkan Noda Minyak pada Piring Plastik, Gunakan Air Panas hingga Garam
tribunnews.com
Piring plastik memang lebih sulit dibersihkan dari pada piring kaca, apalagi jika terdapat noda minyak pada piring plastik. 

TRIBUNSHOPPING.COM- Membersihkan noda makanan pada piring membuat malas mencuci, apalagi jika noda minyak.

Piring plastik memang lebih sulit dibersihkan dari pada piring kaca.

Apalagi jika terdapat noda minyak pada piring plastik.

Meskipun terkesan lebih ribet, tapi membersihkannya tidak terlalu susah di ribet, lho.

Berikut ini cara membersihkan noda minyak pada piring plastik, antara lain:

Baca juga: Tak Perlu Beli Baru, Ini Cara Hilangkan Karat Pada Pisau Dapur

1. Rendam dengan air hangat

Cara yang bisa kamu lakukan untuk menghilangkan noda minyak pada piring plastik adalah dengan merendam pada air hangat.

Untuk menghilangkan noda minyak pada piring plastik, rendam terlebih dahulu piring tersebut dengan air hangat.

Setelah itu, gosok perlahan dengan sikat gigi dan sabun cuci piring hingga bersih.

2. Menggunakan garam

2 dari 3 halaman

Kamu juga dapat menggunakan garam.

Taburi garam pada piring yang memiliki noda minyak membandel.

Lalu biarkan sebentar, kemudian cuci dengan sabun dan bilas hingga bersih.

3. Menggunakan lemon

Kandungan asam pada lemon dapat membantu menghilangkan noda dan bakteri.

Baca juga: 6 Tips Merawat Helm Full Face Agar Tetap Bagus dan Awet

Caranya cukup mudah, gosok piring dengan air lemon dan biarkan selama satu sampai dua hari di bawah sinar matahari.

Setelah itu bilas dengan sabun dan air mengalir.

4. Menggunakan baking soda

Baking soda sudah dipercaya memiliki banyak manfaat untuk membersihkan noda pada peralatan rumah bahkan dapur.

Caranya, siapkan wadah yang sudah diisi air panas. Lalu, tuang 2 sendok makan sabun cuci cair dan baking soda ke dalam air.

3 dari 3 halaman

Bersihkan piring plastikmu menggunakan garpu.

Rendam selama 30 menit, gosok dengan spons, kemudian bilas sampai bersih.

5. Menggunakan cuka

Selain baking soda, cuka juga banyak dimanfatakan untuk membersihkan peralatan dapur yang susah dihilangkan.

Caranya, isi wadah dengan air panas, tuangkan dua gelas cuka ke dalam wadah tersebut.

Masukkan piring plastik selama 15 menit.

Kemudian, angkat piring yang sudah direndam tadi dan bersihkan dengan menggunakan sabun cuci piring, kemudia bilas sampai bersih.(*)

(RENI DWI/TRIBUNSHOPPING.COM)

Selanjutnya

Artikel Populer

5 Bahan Rumahan yang Ampuh Hilangkan Karat di Bodi Kompor Gas

5 Bahan Rumahan yang Ampuh Hilangkan Karat di Bodi Kompor Gas

Bodi kompor gas mudah berkarat dan sulit dibersihkan. Gunakan bahan sederhana di rumah agar kompor kembali bersih dan aman digunakan.

4 Rekomendasi Sabun Mandi Cair Refill Lifebuoy Terbaik untuk Kulit Bersih dan Sehat

4 Rekomendasi Sabun Mandi Cair Refill Lifebuoy Terbaik untuk Kulit Bersih dan Sehat

Sabun mandi cair refill Lifebuoy hadir sebagai solusi cerdas bagi banyak keluarga

Review Lengkap Bonavie Eau de Parfum Golden Lumiere: Punya Aroma Feminin dan Hangat

Review Lengkap Bonavie Eau de Parfum Golden Lumiere: Punya Aroma Feminin dan Hangat

Golden Lumiere seolah diciptakan untuk perempuan yang menyukai aroma feminin, anggun, lembut

Review Lengkap Bonavie Eau De Parfum Darjeeling The Miel: Wangi Teh Madu Lembut dan Menenangkan

Review Lengkap Bonavie Eau De Parfum Darjeeling The Miel: Wangi Teh Madu Lembut dan Menenangkan

Parfum dari Tea Series ini mengusung perpaduan aroma teh darjeeling dengan sentuhan madu yang manis dan menenangkan

Review Lengkap Mustika Ratu Hair Tonic Penyubur Rambut: Manfaat, Kelebihan, hingga Kekurangan

Review Lengkap Mustika Ratu Hair Tonic Penyubur Rambut: Manfaat, Kelebihan, hingga Kekurangan

Hair tonic ini dikenal sebagai perawatan rambut berbahan herbal yang mengusung kearifan lokal dengan kandungan ekstrak alami