zoom-inlihat foto
Rekomendasi 4 Jenis Tanaman yang Ampuh Usir Nyamuk di Rumah
tribunnews.com
Nyamuk berbunyi nyaring dan menganggu gigitan nyamuk jika dibiarkan terus menerus juga berbahaya bagi tubuh. 

TRIBUNSHOPPING.COM - Membersihkan rumah dari debu, kotoran dan genangan air merupakan hal yang sangat penting.

Pasalnya, jika tidak dibersihkan, rumah bisa menjadi sarang nyamuk yang bisa memicu berbagai penyakit berbahaya.

Adapun penyakit yang mungkin menyerang yakni demam berdarah, malaria, kaki gajah, cikungunya, zika, dan masih banyak lagi.

Untuk mencegah timbulnya sarang nyamuk, kamu bisa melakukan 5M (Menguras, Menaburkan, Mengganti, Menutup, dan Menimbun).

Selain itu, kamu bisa menanam tumbuhan yang memang berfungsi untuk mengusir nyamuk,

Dirangkum TribunShopping dari berbagai sumber, berikut ini tumbuhan anti nyamuk yang bisa kamu tanam dengan mudah di rumah:

tanaman hias memiliki segudang manfaat  salah satunya yakni untuk mencgah nyamuk yang berkembang di rumah melalui sampah atau genangan air.
tanaman hias memiliki segudang manfaat salah satunya yakni untuk mencgah nyamuk yang berkembang di rumah melalui sampah atau genangan air. (tribunnews.com)

1. Catnip

Nepeta cataria atau yang lebih populer dengan istilah catnip adalah tanaman dari keluarga mint yang sering tumbuh liar di halaman atau padang rumput.

Meski demikian, tanaman ini juga dipasarkan secara komersial sebagai pengusir nyamuk.

Dilansir dari Healthline, Brooklyn Botanic Garden juga merekomendasikan tanaman ini untuk mengantisipasi munculnya jentik-jentik nyamuk di rumah.

2 dari 3 halaman

Tak cuma itu, sebuah penelitian yang dilakukan oleh Iowa State University menunjukkan bahwa catnip sepuluh kali lebih ampuh mengusir nyamuk daripada DEET (N,N-Diethyl-meta-toluamide,) yang populer sebagai bahan obat pembasmi nyamuk di pasaran.

Baca juga: Tampil dengan Bulu Mata Indah, Tebal, dan Lentik Menggunakan 6 Rekomendasi Maskara Ini

Baca juga: Perut Kembung Tak Kunjung Sembuh? Mungkin Ini Penyebabnya

2. Selasih

Tanaman yang biasanyadimanfaatkan untuk campuran es ini juga mengandung senyawa eugenol, linalool, dan geraniol.

Zat-zat tersebut akan menghasilkan aroma yang tidak disukai oleh nyamuk.

Di samping ampuh mengusir nyamuk, tanaman selasih juga bisa ditaruh di dalam rumah untuk mempercantik dekorasi.

3. Bee balm

Bee balm atau horsemint yang merupakan tanaman dari genus Monarda punya aroma unik yang disukai lebah dan kupu-kupu, namun dibenci nyamuk.

Bukan hanya bermanfaat, bee balm juga memiliki bunga dalam aneka corak warna yang indah.

Baca juga: Yuk Kenali 6 Varian Serum Mask dari Garnier

Baca juga: Malu Mata Bintitan? Sembuhkan dengan 5 Cara Sederhana Ini

4. Geranium

Bunga pengusir nyamuk geranium sebetulnya memiliki banyak varian yang berfungsi sama sebagai pengusir nyamuk alami.

3 dari 3 halaman

Geranium yang juga dikenal dengan nama tapak dara ini mengandung zat geraniol dan sitronelol yang aromanya sangat tak disukai nyamuk.

Kamu bisa menjadikan geranium sebagai tanaman hias outdoor maupun tanaman hias indoor yang banyak kegunaannya.

Manfaat lainnya, aroma bunga geranium pengusir nyamuk ini pun bisa jadi obat relaksasi dan obat stres alami.

(Arimbi Haryas Prabawanti/TribunShopping)

Selanjutnya

Artikel Populer

4 Rekomendasi Sabun Mandi Cair Refill Lifebuoy Terbaik untuk Kulit Bersih dan Sehat

4 Rekomendasi Sabun Mandi Cair Refill Lifebuoy Terbaik untuk Kulit Bersih dan Sehat

Sabun mandi cair refill Lifebuoy hadir sebagai solusi cerdas bagi banyak keluarga

Review Lengkap Bonavie Eau de Parfum Golden Lumiere: Punya Aroma Feminin dan Hangat

Review Lengkap Bonavie Eau de Parfum Golden Lumiere: Punya Aroma Feminin dan Hangat

Golden Lumiere seolah diciptakan untuk perempuan yang menyukai aroma feminin, anggun, lembut

Review Lengkap Bonavie Eau De Parfum Darjeeling The Miel: Wangi Teh Madu Lembut dan Menenangkan

Review Lengkap Bonavie Eau De Parfum Darjeeling The Miel: Wangi Teh Madu Lembut dan Menenangkan

Parfum dari Tea Series ini mengusung perpaduan aroma teh darjeeling dengan sentuhan madu yang manis dan menenangkan

Review Lengkap Mustika Ratu Hair Tonic Penyubur Rambut: Manfaat, Kelebihan, hingga Kekurangan

Review Lengkap Mustika Ratu Hair Tonic Penyubur Rambut: Manfaat, Kelebihan, hingga Kekurangan

Hair tonic ini dikenal sebagai perawatan rambut berbahan herbal yang mengusung kearifan lokal dengan kandungan ekstrak alami

8 Manfaat yang Didapat dari Air Purifier, Bagus untuk Penderita Asma dan Alergi

8 Manfaat yang Didapat dari Air Purifier, Bagus untuk Penderita Asma dan Alergi

Berikut ini adalah sejumlah keuntungan yang akan kamu dapatkan jika menggunakan air purifier atau penjernih udara di rumah. Penderita asma wajib punya