TRIBUNSHOPPING.COM – Memegang wajah merupakan salah satu kebiasaan buruk seseorang yang sulit dihindari.
Padahal setiap hari, tangan kita sering kali menyentuh wajah.
Bahkan, dilansir dari healthline.com dalam sehari, rata-rata manusia menyentuh wajahnya 3.000 kali per hari.
Menurut data yang sama, alasan menyentuh wajah biasanya untuk menggaruk hidung yang gatal, mengucek mata, hingga sekadar memegang pipi.
Padahal, di sisi lain, menyentuh wajah diyakini membuat orang mudah terinfeksi Covid-19.
Baca juga: 4 Rekomendasi Masker Wajah yang Viral di Tiktok, Bisa Buat Wajah Glowing
Baca juga: Rekomendasi Pasta Gigi yang Diformulasikan Khusus untuk Gigi Berlubang
Bayangkan jika Anda tengah berada di area transportasi publik lalu ada yang batuk atau bersin di sekitar. Tanpa sengaja, tetesan kecil (droplet) orang yang
Oleh karena itu, di masa pandemi ini, anjuran mencuci tangan dan sebisa mungkin tidak menyentuh hidung, mulut, dan mata terus dilakukan.
Hal tersebut mudah dikatakan, tetapi cukup sulit dikerjakan karena dalam kehidupan sehari-hari.
Lalu, apa yang harus dilakukan untuk tidak menyentuh area wajah?
Baca juga: Menurut Dokter Spesialis Kulit, Inilah Cara yang Tepat untuk Memilih Moisturizer
Baca juga: Ingin Memiliki Tubuh Ideal, Kenali 6 Tips Diet yang Sehat
1. Segera sadar
Perhatikan kapan saat kita menyentuh wajah. Sering kali orang menyentuh wajah ketika merasa stres, bosan, atau panik. Kenali dan atasi pemicunya. Biasakan untuk segera “sadar” ketika tangan ingin menyentuh wajah.
2. Amati gejalanya
Amati gejala lain yang menyebabkan kita menyentuh wajah. Misalnya, jika menyentuh hidung karena merasa gatal disertai dengan bersin, mungkin itu adalah tanda-tanda alergi. Kalau begitu kondisi yang dialami, ada baiknya segera Anda konsultasikan kepada dokter yang merawat.

3. Gunakan sarung tangan
Perhatikan tangan mana yang lebih sering digunakan untuk menyentuh wajah.
Hindari menggunakan bagian tangan tersebut untuk menyentuh benda-benda yang berpotensi tercemar oleh tetesan kecil.
Bila perlu, biasakan untuk menggunakan sarung tangan ketika berada di area publik.
Buatlah agar tangan kita selalu sibuk misalnya dengan cara memegang bola kecil. Tentu saja bola kecil ini ada baiknya milik pribadi dan tidak terpapar tetesan kecil.
(Arimbi Haryas Prabawanti/TribunShopping.com)
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!